Bogor, Mahasiswa Departemen Program S1 Gizi, Fakultas Kesehatan dan Sains, Universitas Muhammadiyah Bogor Raya (UMBARA) Tahun Ajaran 2023 melakukan Praktikum Mata Kuliah Biokimia Gizi di Laboratorium Kimia Dasar Sekolah Tinggi Teknologi Industri dan Farmasi (STTIF) Bogor.
Biokimia Gizi merupakan mata kuliah dasar yang akan menunjang mata kuliah metabolisme zat gizi yang berisi tentang komponen cairan, darah dan urin, fungsi dan karakteristik kimia zat gizi makro, fungsi dan karakteristik kimia zat gizi mikro serta asam nuleat.
Mandat Gizi Dasar yaitu mengembangkan ilmu-ilmu dasar (basic sciences) yang berkaitan dengan gizi pada tingkat seluler, jaringan, organ dan tubuh untuk mencapai kesehatan optimal.Menurut Kepala Departemen Program S1 Gizi sekaligus Dosen Pengampu Mata Kuliah Biokimia Gizi, Ika Puspa Windardi menjelaskan bahwa Praktikum Biokimia Gizi yang dilakukan memperkenalkan mahasiswa mengenai beberapa uji zat gizi makro meliputi uji karbohidrat, protein dan asam amino, serta lipid secara kualitatif. “Praktikum Biokimia Gizi diikuti oleh 20 orang mahasiswa yang terbagi ke dalam 4 kelompok. Selain itu, didampingi oleh seorang laboran dari STTIF Bogor.
Praktikum berlangsung selama tiga jam dimulai dari pendahuluan praktikum, quiz, pelaksanaan, hingga penjelasan laporan praktikum,” tuturnya.
Pelaksanaa praktikum Biokimia Gizi diawali dengan penandatanganan nota kesepahaman bersama (MoU) antara FKS dengan STTIF Bogor. Dekan FKS UMBARA, Rudi Haryono menambahkan semoga dengan adanya kerjasama ini dapat meningkatkan implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang pendidikan sebagai sarana belajar mahasiswa. (IPW)